Sekira dua juta penduduk Suriah yang mengungsi ke Turki dikabarkan merasa tegang dengan hasil pemilu yang telah digelar di Turki pada pekan lalu,
Worldbulletin melaporkan pada Kamis (11/6/2015).
“Lebih dari 1 juta pengungsi Suriah yang mendekam di pengungsian Turki amat prihatin dengan masa depan mereka, setelah partai AK gagal meraih kemenangan,” ungkap Mahdi Dawood, Wakil Presiden Asosiasi Suriah.
Pengungsi Suriah telah siap berkemas dan terus berjaga mengingat Partai oposisi CHP yang kontra terhadap pengungsi. Pasalnya, pada kampanye pemilu sebelumnya CHP berjanji akan mengirim pengungsi Suriah kembali ke kampung halamannya.
Menurut Dawood, hasil pemilu Turki adalah kejutan besar bagi para pengungsi Suriah.
“Jujur, kami kecewa. Kami merasa kosong dan tidak tahu apa yang akan terjadi selanjutnya,” tambah Dawood. [sm/islampos]
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "AKP Gagal Raih Kemenangan Mutlak, Jutaan Pengungsi Suriah Khawatir"
Posting Komentar